Tuesday, October 16, 2012

Fakta Unik Tentang Cokelat

Fakta Unik Tentang Cokelat - Membicarakan tentang Fakta Unik Tentang Cokelat, mungkin hampir rata-rata semua orang didunia suka dengan Cokelat. Bukan hanya Manis, namun Cokelat juga mempunyai manfaat untuk kesehatan tubuh. Banyak sumber yang mengatakan bahwa jika memakan Cokelat terus menerus akan menimbulkan bobot berat badan yang lebih, nyatanya sebenarnya tidak dan pernyataan itu sangat salah.

Fakta Unik Tentang Cokelat

Sebuah kontroversi baru hadir untuk Cokelat. Cokelat ternyata bukanlah alasan mengapa bobot tubuh seseorang menjadi bertambah. Hal ini diungkap Archives of Internal Medicine.

Penelitian terbaru itu justru mengindikasikan bahwa mereka yang rutin memakan Cokelat memiliki tubuh yang lebih langsing daripada mereka yang jarang mengonsumsi Cokelat. Bersama tim studinya, ilmuwan dari University of California, San Diego, Beatrice Golomb, MD, PhD menemukan bahwa orang dewasa yang sering makan cokelat dengan teratur cenderung akan memiliki badan yang lebih langsing ketimbang yang tidak memakan Cokelat.

Membingungkan, ternyata kekhawatiran penyuka Cokelat selama ini salah besar. Cokelat menjadi cara sehat dalam membuat tubuh ramping. Zat dalam cokelat bisa melancarkan metabolisme didalam tubuh. Bahkan Daily Mail pernah menyebutkan Epicatechin pada cocoa terbukti meningkatkan mitokondria, yang efektif dalam pembakaran kalori ditubuh.

Hal lain yang mungkin ditakuti adalah masalah sakit gigi setelah mengkonsumsi Cokelat. Padahal, Cokelat baik untuk gigi sebab cocoanya mengandung zat pembunuh bakteri penyebab karang gigi. Bila sakit gigi kerap dialami usai makan cokelat, ini karena gula tambahan yang ada didalamnya.

Masih banyak sekali Khasiat lain dari Cokelat yang tidak kita ketahui. Seperti melawan agen perusak dalam tubuh berkat antioksidan yang tinggi, dan menurunkan tekanan darah juga menjaga kolesterol.

So? Apa yang anda ketahui dari Cokelat silahkan share disini :D.

Demikianlah sedikit ulasan saya yang mengenai Fakta Unik Tentang Cokelat, semoga dapat berguna dan bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment