Friday, March 23, 2012

Wah, Pakai Jeans & Legging ke Sekolah Dilarang di Amerika Serikat



Wah, Pakai Jeans & Legging ke Sekolah Dilarang di Amerika Serikat. Jeans dan legging adalah dua jenis celana yang cukup favorit untuk dipakai. Namun kini kedua busana tersebut akan dilarang untuk dipakai oleh murid-murid di Connecticut, Amerika Serikat.



Larangan tersebut berencana dikeluarkan oleh The Meriden School Board of Education di Connecticut. Alasan mereka mengeluarkan larangan itu karena jeans dan legging dianggap terlalu ketat dan mengganggu konsentrasi murid-murid.


Jeans & Legging

Distrik sekolah di Connecticut telah mulai mensosialisasikan larangan tersebut agar murid-murid tidak mengenakan busana yang bisa mengganggu konsentrasi. Selain jeans, busana apapun yang dianggap terlalu ketat juga dilarang dipakai.



Di bawah aturan baru itu, rok, celana, dan dress yang terlalu ketat atau menunjukkan lekuk tubuh juga dilarang. Tidak hanya itu saja, busana yang dipakai sebaiknya juga tidak membuat pakaian dalam terlihat atau tampak.



Rancangan peraturan yang dibuat tersebut akan dibicarakan dalam pertemuan pengurus sekolah pekan ini. Voting pada peraturan itu akan dilakukan April 2012.



Reaksi ketidaksetujuan langsung datang dari orangtua murid dan guru pada aturan baru tersebut. "Aku harap mereka bisa mengubahnya agar kita punya pemikiran yang sama," ujar seorang orangtua murid pada WFSB-TV, seperti dikutip Daily News.



Sementara itu juru bicara persatuan guru Geoff Kenyon mengungkapkan kekhawatirannya jika aturan itu itu dibuat. Menurutnya peraturan tersebut akan menciptakan atmosfer yang tidak sehat.



"Kita jadi menghabiskan waktu, energi dan sumber daya untuk mengatasi perselisihan yang sia-sia ini," jelasnya. Ditambahkan Geoff, murid-murid juga akan ketinggalan jam belajar jika mereka dipaksa untuk mengubah gaya berpakaian mereka.




0 comments:

Post a Comment