Saturday, February 18, 2012

Nenek ini Menikah di Usia 100 Tahun




Nenek ini Menikah di Usia 100 Tahun. Buat pasangan ini, usia hanyalah sebuah angka belaka. Makanya keduanya tidak masalah untuk naik pelaminan meski sang mempelai wanita sudah berusia 100 tahun.



Wanita tersebut bernama Dana Jackson asal Kentucky, Amerika Serikat. Ia dinikahi kekasihnya, Bill Stauss yang berusia 87 tahun di Rosewood Health Care Center, 6 Februari lalu.



Keduanya memang sudah lama tinggal di rumah penampungan khusus orangtua itu. Setelah menikah, pasangan tersebut pun kini tinggal di kamar yang sama.


Menikah

Menikah di usia 100 tahun, tidak mengurangi kebahagiaan Dana. "Aku merasa seperti 50. Aku tidak merasa berusia 100," katanya seperti dikutip dari BGDailyNews.



Dana dan Bill bertemu dua tahun lalu dalam suatu acara khusus para orangtua. Setelah pertemuan itu, mereka pun jatuh hati. Sebelumnya, Dana sudah menikah tiga kali dan Bill satu kali. Pernikahan terakhir Bill bertahan selama 55 tahun.



Pernikahan keempat Dana berlangsung indah. Meski digelar di panti jompo, dekorasi cantik tetap dibuat oleh para staff. Sekitar 100 orang menjadi saksi pernikahan tersebut.



Dana yang duduk di kursi roda, didorong oleh staf untuk menuju altar. Dia tampak memegang buket bunga. Sementara sang mempelai pria, tampak mengenakan tukseso dan berdiri di altar dengan berpegangan pada kursi rodanya.



Saat akhirnya bertatapan muka dengan Dana, Bill tampak menitikkan air mata. "Sudah 56 tahun sejak hal ini terakhir aku alami. Yang aku ingin hanyalah melihatnya dari dekat. Saat aku melihatnya, aku melihat betapa cantiknya dia," ucap Bill soal istrinya.



Pernikahan tersebut dihadiri beberapa anak dari Bill dan Dana. Putra Bill memberikan hadiah pernikahan sekaligus ulang tahun untuk Dana, koin tahun 1912.



0 comments:

Post a Comment